Ayat-ayat Alkitab tentang Penghakiman-Jalan Menyingkirkan Dosa Menuju Kerajaan Surga

Ada banyak ayat Alkitab tentang penghakiman dalam nubuatan Alkitab, tetapi apakah Anda tahu apa itu penghakiman? Mengapa Tuhan datang untuk melakukan pekerjaan penghakiman di akhir zaman? Apa hubungannya ini dengan membebaskan diri dari sifat berdosa untuk mencapai kesucian dan memasuki kerajaan surga? Baca ayat-ayat Alkitab berikut dan rekomendasi terkait tentang penghakiman, pahami apa itu penghakiman dan makna penghakiman, dan temukan cara untuk membebaskan diri dari dosa dan memasuki kerajaan surga.

1. Nubuat tentang pekerjaan penghakiman Tuhan di akhir zaman

Mazmur 96:13

Karena Dia datang, karena Dia datang untuk menghakimi bumi: Dia akan menghakimi dunia dengan keadilan, dan bangsa-bangsa dengan kebenaran-Nya.

Mazmur 1:5

Karena itu orang fasik tidak akan berdiri di penghakiman, atau orang berdosa di sidang orang benar.

Kisah Para Rasul 17:31

Karena Dia sudah menetapkan suatu hari, di mana Dia akan menghakimi dunia dalam kebenaran, oleh seorang yang sudah ditetapkan-Nya….

Yohanes 12:47-48

Dan kalau ada orang yang mendengar perkataan-Ku, dan tidak percaya, Aku tidak menghakiminya: karena Aku datang bukan untuk menghakimi dunia, melainkan untuk menyelamatkan dunia. Dia yang menolak Aku dan tidak menerima firman-Ku, sudah ada yang menghakiminya: firman yang Aku nyatakan, itulah yang akan menghakiminya di akhir zaman.

Yohanes 5:22

Karena Bapa tidak menghakimi siapa pun, tetapi telah menyerahkan seluruh penghakiman itu kepada Anak.

Yohanes 5:27

Dan Dia juga sudah memberikan kepada-Nya otoritas untuk mengadakan penghakiman, karena Dia adalah Anak Manusia.

1 Petrus 4:17

Karena waktunya akan datang penghakiman harus dimulai di rumah Tuhan: dan jika itu pertama kali dimulai pada kita, apakah kesudahan dari mereka yang tidak menaati Injil Tuhan?

Daniel 7:10

Sungai berapi yang muncul dan mengalir dari hadapan-Nya: beribu-ribu kali melayani Dia, dan berlaksa-laksa berdiri orang berdiri di hadapan-Nya: penghakiman ditetapkan, dan kitab-kitab dibuka.

Wahyu 20:11-12

Dan aku melihat takhta putih yang besar dan Dia yang duduk di atasnya. Dari hadapan-Nya langit dan bumi lenyap dan tidak ditemukan tempatnya lagi. Lalu aku melihat orang-orang mati, besar dan kecil, berdiri di hadapan takhta Tuhan itu; kemudian semua kitab dibuka, dan dibuka sebuah kitab lain yaitu kitab kehidupan dan orang-orang mati dihakimi menurut apa yang tertulis di kitab itu, menurut perbuatan mereka.

Wahyu 14:7

Katanya dengan suara nyaring, Takutlah akan Tuhan, dan berikan kemuliaan pada-Nya; karena saat penghakiman-Nya sudah tiba: dan sembahlah Dia yang telah menciptakan langit dan bumi, dan laut dan semua mata air.

2. Hubungan Antara Penghakiman Akhir Zaman Tuhan dan Memasuki Kerajaan Surga

Yesaya 2:2-4

Dan akan terjadi pada hari-hari terakhir, bahwa gunung rumah TUHAN akan didirikan di atas gunung-gunung, dan akan ditinggikan di atas bukit-bukit, dan semua bangsa akan berbondong-bondong ke sana. Dan banyak orang akan pergi dan berkata, Mari, dan mari kita pergi ke gunung TUHAN, ke rumah Tuhan Yakub, dan Dia akan mengajar kita tentang jalannya, dan kita akan berjalan di jalannya, karena dari Sion akan keluar hukum dan firman TUHAN dari Yerusalem.Dan Dia akan menghakimi di antara bangsa-bangsa dan akan menegur banyak orang: dan mereka akan membuat pedang mereka menjadi bajak dan tombak mereka menjadi pisau pemangkas: bangsa tidak akan mengangkat pedang melawan bangsa, dan juga mereka tidak akan belajar berperang lagi.

Zakharia 13:8-9

Dan akan terjadi di seluruh negeri, firman Yahweh, dua pertiga di dalamnya akan dipisahkan dan mati; tetapi sepertiganya akan ditinggalkan di sana.Dan Aku akan membawa bagian ketiga itu melewati api, dan akan memurnikan mereka seperti perak dimurnikan, dan akan mengujinya seperti emas diuji: mereka akan memanggil nama-Ku, dan Aku akan mendengar mereka: Aku akan berkata, Ini adalah umat-Ku: dan mereka akan berkata, Yahweh adalah Tuhanku.

Daniel 12:9-10

Dan dia berkata, Pergilah, Daniel: karena kata-katanya ditutup dan dimeteraikan sampai akhir zaman.Banyak orang akan disucikan, dibersihkan, dan diuji.

Wahyu 22:14

Berbahagialah mereka yang melakukan perintah-perintah-Nya, sehingga mereka dapat memperoleh hak atas pohon kehidupan dan dapat masuk melalui pintu-pintu gerbang ke dalam kota itu.

Wahyu 21:3-4

Dan aku mendengar suara nyaring dari surga berkata: Lihatlah Bait Suci Tuhan ada bersama manusia, dan Dia akan tinggal bersama mereka dan mereka akan menjadi umat-Nya dan Tuhan sendiri akan ada bersama mereka, menjadi Tuhan mereka. Tuhan akan menghapuskan setiap air mata dari mata mereka; dan tidak akan ada lagi kematian, kesedihan, tangisan, dan kesakitan: karena hal-hal yang lama sudah berlalu.

Wahyu 11:15

Dan malaikat ketujuh meniup sangkakala; dan terdengar suara nyaring di surga yang berkata, Kerajaan-kerajaan di dunia ini menjadi milik Tuhan kita, dan Kristus-Nya; dan Dia akan memerintah sampai selama-selamanya.

Firman Tuhan yang relevan:

Tuhan berfirman: “Pekerjaan di akhir zaman bertujuan untuk memisahkan segala sesuatu menurut jenisnya, untuk mengakhiri rencana pengelolaan Tuhan, karena waktunya sudah makin dekat dan hari Tuhan telah tiba. Tuhan membawa semua yang telah memasuki kerajaan-Nya, yaitu mereka yang telah setia kepada-Nya sampai akhir, ke dalam zaman Tuhan sendiri. Namun, sampai datangnya zaman Tuhan itu sendiri, pekerjaan yang akan Tuhan lakukan bukanlah untuk mengamati perbuatan-perbuatan manusia atau menyelidiki kehidupan manusia, tetapi menghakimi pemberontakannya, karena Tuhan akan menyucikan semua orang yang datang ke hadapan takhta-Nya. Semua orang yang telah mengikuti jejak kaki Tuhan sampai hari ini adalah mereka yang telah datang ke hadapan takhta Tuhan, dengan demikian, setiap orang yang menerima tahap terakhir pekerjaan Tuhan menjadi sasaran penyucian Tuhan. Dengan kata lain, semua orang yang menerima tahap terakhir pekerjaan Tuhan menjadi sasaran penghakiman Tuhan.”

“Ketika kata "penghakiman" disebutkan, engkau akan berpikir tentang kata-kata yang Yahweh ucapkan ke semua tempat dan kata-kata teguran yang Yesus ucapkan kepada orang-orang Farisi. Walaupun kata-kata itu sangat keras, kata-kata ini bukanlah penghakiman Tuhan bagi manusia, hanya kata-kata yang diucapkan oleh Tuhan dalam suasana yang berbeda, yaitu situasi yang berbeda. Kata-kata ini tidak seperti kata-kata yang diucapkan oleh Kristus saat Dia menghakimi manusia di akhir zaman. Di akhir zaman, Kristus menggunakan berbagai kebenaran untuk mengajar manusia, mengungkapkan hakikat manusia, dan membedah kata-kata dan perbuatan-perbuatannya. Firman ini terdiri dari berbagai kebenaran, seperti tugas-tugas manusia, bagaimana manusia harus menaati Tuhan, bagaimana setia kepada Tuhan, bagaimana hidup dalam kemanusiaan yang normal, serta hikmat dan watak Tuhan, dan lain-lain. Firman ini semuanya ditujukan pada hakikat manusia dan wataknya yang rusak. Secara khusus, firman yang mengungkapkan bagaimana manusia menolak Tuhan diucapkan karena manusia merupakan perwujudan Iblis dan kekuatan musuh yang melawan Tuhan. Dalam melaksanakan pekerjaan penghakiman-Nya, Tuhan bukannya begitu saja menjelaskan tentang sifat manusia hanya dengan beberapa kata. Dia menyingkapkannya, menanganinya, dan memangkasnya sekian lama. Cara-cara penyingkapan, penanganan, dan pemangkasan ini tidak bisa digantikan dengan kata-kata biasa, tetapi dengan kebenaran yang tidak dimiliki oleh manusia sama sekali. Hanya cara-cara seperti ini yang dianggap penghakiman, hanya melalui penghakiman jenis ini manusia bisa ditundukkan dan diyakinkan sepenuhnya untuk tunduk kepada Tuhan, dan bahkan memperoleh pengenalan yang sejati akan Tuhan. Tujuan pekerjaan penghakiman agar manusia mengetahui wajah Tuhan yang sejati dan kebenaran tentang pemberontakannya sendiri. Pekerjaan penghakiman memungkinkan manusia untuk mendapatkan banyak pemahaman akan kehendak Tuhan, tujuan pekerjaan Tuhan, dan misteri-misteri yang tidak dapat dipahami manusia. Pekerjaan ini juga memungkinkan manusia untuk mengenali dan mengetahui hakikatnya yang rusak dan akar dari kerusakannya, dan juga mengungkapkan keburukan manusia. Semua hasil ini dicapai melalui pekerjaan penghakiman, karena substansi pekerjaan ini adalah pekerjaan membukakan kebenaran, jalan, dan hidup Tuhan kepada semua orang yang beriman kepada-Nya. Pekerjaan ini adalah pekerjaan penghakiman yang dilakukan oleh Tuhan.”

“Esensi pekerjaan penghakiman dan hajaran Tuhan adalah pentahiran manusia, untuk hari perhentian terakhir. Jika tidak, seluruh umat manusia tidak akan pernah bisa mengikuti sesamanya atau masuk ke tempat perhentian terakhir. Inilah satu-satunya jalan agar manusia bisa masuk ke tempat perhentian. Hanya pekerjaan pentahiran Tuhan yang mampu mentahirkan manusia dari ketidakbenaran mereka, dan hanya pekerjaan hajaran dan penghakiman-Nya yang mampu menyoroti hal-hal yang tidak patuh di antara manusia, sehingga memisahkan orang-orang yang dapat diselamatkan dari yang tidak, serta mana yang akan tinggal dari yang tidak. Saat pekerjaan-Nya telah selesai, mereka yang tinggal akan ditahirkan dan menikmati kehidupan manusia kedua yang lebih indah di bumi saat mereka memasuki alam manusia yang lebih tinggi; dengan kata lain, mereka akan masuk ke hari perhentian manusia dan hidup bersama Tuhan. Setelah mereka yang tidak bisa tinggal menjalani hajaran dan penghakiman, wujud asli mereka akan seluruhnya terungkap. Setelah ini, mereka semua akan dihancurkan dan, sama seperti Iblis, mereka tidak akan diizinkan untuk bertahan hidup di bumi. Manusia di masa depan tidak akan lagi terdiri dari jenis orang-orang seperti ini; orang-orang ini tidak layak masuk ke tanah tempat perhentian akhir, maupun memasuki hari perhentian yang akan dimiliki Tuhan bersama dengan manusia, karena mereka adalah target penghukuman dan merupakan orang-orang jahat, dan mereka bukan orang-orang benar. Mereka sudah pernah ditebus, dan sudah dihakimi dan dihajar; mereka juga sudah pernah memberikan pelayanan kepada Tuhan, tetapi ketika hari terakhir tiba, mereka tetap akan dilenyapkan dan dihancurkan oleh karena kejahatan mereka sendiri dan oleh karena ketidaktaatan dan sifat mereka sendiri yang tidak dapat ditebus. Mereka tidak akan ada lagi di dunia masa depan, dan mereka tidak akan ada lagi di antara umat manusia di masa depan. Semua dan setiap pelaku kejahatan, semua dan setiap orang yang belum diselamatkan akan dihancurkan ketika yang kudus di antara umat manusia memasuki tempat perhentian, terlepas apakah mereka adalah roh orang mati ataupun mereka masih hidup dalam daging. Terlepas pada zaman apakah roh-roh pelaku kejahatan, dan orang-orang pelaku kejahatan, atau roh-roh orang benar dan orang-orang yang melakukan kebenaran itu hidup, setiap pelaku kejahatan akan dihancurkan dan setiap orang benar akan bertahan hidup. Apakah seseorang atau sesosok roh menerima keselamatan tidak sepenuhnya ditentukan berdasarkan pekerjaan di akhir zaman, tetapi lebih ditentukan berdasarkan apakah mereka telah menolak atau tidak taat kepada Tuhan. Jika orang-orang pada zaman sebelumnya melakukan kejahatan dan tidak dapat diselamatkan, mereka pasti akan menjadi sasaran penghukuman. Jika orang-orang pada zaman ini melakukan kejahatan dan tidak dapat diselamatkan, mereka juga pasti akan menjadi sasaran penghukuman. Orang dipisahkan atas dasar kebaikan dan kejahatan, bukan atas dasar zaman. Begitu orang dipisahkan atas dasar kejahatan dan kebaikan, mereka tidak langsung dihukum atau diberi upah; sebaliknya, Tuhan hanya akan melakukan pekerjaan-Nya untuk menghukum orang jahat dan memberi upah orang baik setelah Ia melakukan pekerjaan penaklukan-Nya di akhir zaman. Sebenarnya, Ia telah menggunakan kebaikan dan kejahatan untuk memisahkan manusia sejak Ia mulai melakukan pekerjaan-Nya di antara manusia. Ia hanya akan memberi upah kepada orang yang benar dan menghukum orang yang jahat setelah menyelesaikan pekerjaan-Nya, dan bukan memisahkan orang yang jahat dan orang yang benar setelah Ia menyelesaikan pekerjaan-Nya pada akhirnya, dan kemudian segera memulai pekerjaan-Nya untuk menghukum orang yang jahat dan memberi upah orang yang benar. Pekerjaan terakhir-Nya untuk menghukum orang yang jahat dan memberi upah orang yang baik dilakukan sepenuhnya untuk benar-benar memurnikan seluruh umat manusia, sehingga Ia dapat membawa umat manusia yang sepenuhnya kudus ke tempat perhentian yang abadi. Tahap pekerjaan-Nya ini adalah tahap pekerjaan yang paling penting. Ini merupakan tahap terakhir dari seluruh pekerjaan pengelolaan-Nya. Jika Tuhan tidak menghancurkan orang jahat dan membiarkan mereka tetap ada, seluruh umat manusia tetap tidak dapat masuk ke tempat perhentian, dan Tuhan tidak dapat membawa seluruh umat manusia ke alam yang lebih baik. Pekerjaan semacam ini tidak akan sepenuhnya selesai. Ketika Ia menyelesaikan pekerjaan-Nya, seluruh umat manusia akan sepenuhnya kudus. Hanya dengan cara inilah Tuhan dapat tinggal dengan damai di tempat perhentian.”

Setelah membaca ayat Alkitab tentang penghakiman ini, saya percaya Anda telah memahami pentingnya pekerjaan penghakiman Tuhan di akhir zaman untuk menyelamatkan umat manusia. Jika Anda ingin belajar lebih banyak tentang kebenaran dan misteri pekerjaan penghakiman di akhir zaman, jika Anda ingin bebas dari belenggu dosa dan mencapai kesucian sesegera mungkin, Anda boleh menghubungi kami melalui Messenger atau WhatsApp. Kita boleh berdiskusi dan bertukar pikiran bersama.

Share
Read more!
Read more!